CINTA NEGERIKU

RIAU UNTUK INDONESIA

Facebook | Twitter | Advertise

Thu Apr 03 2025 16:05:46 GMT+0000 (Coordinated Universal Time)

9 Juli, Timnas U-19 Sambangi Riau

Rabu, Mei 28, 2014

Timnas U-19
PEKANBARU, RIAUGREEN.COM - Tim nasional Indonesia U-19 diagendakan bertandang ke Pekanbaru, Riau, untuk melakoni tur nasional menghadapi kesebelasan Pra-PON Riau pada 9 Juli 2014.

"Laga ini telah direncanakan sebelumnya, tetapi gagal dengan alasan teknis. Namun, jadwal kedua ini dipastikan akan terlaksana," kata Ketua Bidang Pembinaan PSSI Riau Philip Hansen kepada pers di Pekanbaru, Riau, Senin (26/5/2014).

Menurut dia, tur Nusantara pertama dengan agenda ke Riau dibatalkan karena kondisi yang tidak mendukung.

Philip menambahkan, pertandingan mendatang merupakan laga uji coba yang tentunya akan menjadi perhatian bagi masyarakat pencinta sepak bola di Riau.

Pihaknya sudah berkomunikasi langsung dengan pelatih timnas U-19, Indra Sjafri, dan mereka memastikan diri untuk bertandang ke Riau.

"Menurut rencana, pertandingan itu akan dilaksanakan di Stadion Kaharuddin Nasution yang berada di Kecamatan Rumbai, Pekanbaru," katanya.

Ia mengatakan, pelatih juga telah melakukan seleksi pemain untuk menghadapi anak asuh Indra Sjafri itu.

"Tim Pra-PON Riau akan memberikan perlawanan yang sengit. Kami akan berupaya untuk menyajikan pertandingan yang eksklusif," kata dia. (red/kc)




0 komentar:

Posting Komentar


Bupati Bengkalis Santuni 605 Anak Yatim-Kaum Dhuafa di Mandau

Bupati Bengkalis Serahkan Bantuan di Mesjid Baitulrahmah Duri

Dihadiri Bupati, Kajari Bengkalis Gelar Buka Puasa Bersama

 

SOSIAL

  • Bupati Bengkalis Serahkan Bantuan di Mesjid Baitulrahmah Duri
  • Bupati Bengkalis Santuni 605 Anak Yatim-Kaum Dhuafa di Mandau
  • Dihadiri Bupati, Kajari Bengkalis Gelar Buka Puasa Bersama
  • 462.67 Ribu Jiwa Rakyat Riau Miskin
  • Turis Amerika Kunjungi Masjid Agung An Nur Pekanbaru
  • Warga: Kapal Berlabuh di Kantor Bupati Bengkalis jadi Sejarah
  • PENDIDIKAN

  • Guru Berprestasi di Bengkalis Wakili Riau ke Tingkat Nasional
  • IARMI Riau Canangkan Bangun Universitas UARMI
  • Oknum Sekolah di Riau Terindikasi Selewengkan Dana BOS
  • 213 Mahasiswa STAI Laksanakan KKN di 5 Kecamatan Bengkalis
  • SMPN 1 Mandau dan SMAN 1 Bukit Batu Raih Juara di LPI Bengkalis 2014
  • Herliyan: Dengan Membaca Dapat Tingkatkan Kualitas SDM di Berbagai Bidang
  • SENI & BUDAYA

  • Turis Amerika Kunjungi Masjid Agung An Nur Pekanbaru
  • Sekda Bengkalis Ajak Pegawai Pemkab Ramaikan Wirid Pengajian
  • Tarekat Naqsabandiyah di Padang Sudah Tarawih Malam Ini, Besok Puasa
  • Meranti Juara 3 Parade Tari Daerah Riau Tahun 2014
  • Gubri Minta PWI dan Balai Adat Perjuangkan RTRW Riau
  • Bupati Buka Rapat Kerja Daerah LAMR Bengkalis 2014
  • All Rights Reserved © 2012 RiauGreen.com | Redaksi | Riau