Panglima TNI Jenderal TNI Moeldoko |
"Contoh rebutan mik di karaoke antara prajurit TNI dan anggota Polri, atau saling plototan antara sesama prajurit dengan anggota Polri," kata Moeldoko, dalam keterangan persnya, di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta, Rabu (8/1).
Menurut orang nomor satu di TNI ini, meski perilaku prajurit ini bersifat teknikal tetapi perlu dibenahi secara persuasif.
"Tapi bila pembenahan secara persuasif tidak bisa, ya dengan cara-cara lebih keras lagi, keluarkan dari tentara atau pecat dari prajurit," tegas jenderal bintang empat itu.
Tapi, lanjut Moeldoko, sepanjang masih bisa dibina, maka akan dibenahi. "Kita sadarkan dia, jangan melakukan tindakan tak terpuji seperti," tambahnya.(JNC/Rby)
0 komentar:
Posting Komentar