PEKANBARU, RIAUGREEN.COM - Sejumlah Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat di Riau meminta pengurus segara melaksanakan Musyawarah Daerah Luar Biasa (Musdalub).
Langkah itu diperlukan untuk mengisi jabatan definitif Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Demokrat Riau yang saat ini dipegang oleh pelaksana tugas (Plt).
Ketua DPC Parta Demokrat Kabupaten Indragiri Hulu Arwan Citra Jaya, Jum'at (8/11), mengatakan saat ini Ketua DPD Partai Riau di bawah Achmad Bupati Rokan Hulu, sifatnya hanya pelaksana tugas (Plt). Sehingga Partai Demokrat menjelang Pemilu 2014 mendatang membutuhkan Ketua DPD Riau yang telah defenitif.
"Kita meminta Musdalub bukan berarti adanya penolakan terhadap ketua yang ada saat ini. Tapi memang jabatan ketua DPD PD Riau harus yang defenitif, bukan berstatus Plt," kata Arwan.
Plt Ketua DPD Partai Demokrat Riau saat ini dijabat Achmad yang juga Bupati Rokan Hulu. Achmad mengisi kekosongan jabatan ketua paska mundurnya Mambang Mit yang juga Wakil Gubernur Riau. (mtn)
0 komentar:
Posting Komentar