CINTA NEGERIKU

RIAU UNTUK INDONESIA

Facebook | Twitter | Advertise

USA Nilai Sawit Indonesia Tak Penuhi Standar Lingkungan?

Selasa, Mei 21, 2013

Foto :net
RIAUGREEN.COM - Menteri Perdagangan Gita Wirjawan mengatakan, perubahan struktur Badan Perlindungan Lingkungan (EPA) Amerika Serikat yang meninjau kembali status produk kelapa sawit Indonesia, menimbulkan ketidak-tegasan status produk itu.

"Setelah dinyatakan tidak memenuhi standar ramah lingkungan, dan EPA mengirimkan tim ke Indonesia kemudian mendapatkan laporan yang berbeda, namun hal ini tidak dilanjutkan karena terjadi perubahan struktur di organisasi itu," kata Wirjawan belum lama ini.

Seperti dikutip dari energitoday, Pada 27 Januari 2012, EPA merilis Notice of Data Availability Environmental Protection Agency(NODA), yang menyebutkan kelapa sawit hanya mampu mengurangi emisi gas rumah kaca sebesar 17 persen.

Wirjawan secara tegas menyatakan kepada Amerika Serikat, produk kelapa sawit termasuk kategori ramah lingkungan dengan daya reduksi karbon yang sesuai standar, ditambah dengan penerapan teknologi untuk asumsi beberapa tahun mendatang.

Dengan tidak masuknya produk kelapa sawit ke dalam produk yang ramah lingkungan, komoditi andalan Indonesia ini gagal mendapatkan keringanan tarif hingga lima persen. (ID/ANC)

0 komentar:

Posting Komentar


Bupati Bengkalis Santuni 605 Anak Yatim-Kaum Dhuafa di Mandau

Bupati Bengkalis Serahkan Bantuan di Mesjid Baitulrahmah Duri

Dihadiri Bupati, Kajari Bengkalis Gelar Buka Puasa Bersama

Lingkungan

NASIONAL/ INTERNASIONAL

POLITIK

HUKUM & KRIMINAL

EKONOMI

MIGAS

UNIK&ANEH

OLAHRAGA

AUTO

TEKNOLOGI

 

SOSIAL

PENDIDIKAN

SENI & BUDAYA

All Rights Reserved © 2012 RiauGreen.com | Redaksi | Riau