CINTA NEGERIKU

RIAU UNTUK INDONESIA

Facebook | Twitter | Advertise

Lahan Direndam Banjir, Petani Riau Terancam Gagal Panen

Senin, Februari 18, 2013

Gagal panen (ilustrasi/net)
RIAUGREEN.COM - Musim hujan yang terjadi saat ini, membuat sejumlah kabupaten di Riau dilanda banjir. Para petani padi kini resah karena tanaman mereka terancam gagal panen.

Seperti banjir yang melanda Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu). Banjir di kabupaten tersebut merendam sekitar 100 hektar lahan pertanian padi dan palawija dengan ketinggian air 1 meter.

"Kalau terus menerus turun hujan, padi kami ini terancam gagal panen," kata Akhamd (50) petani setempat kepada detikcom, Minggu (17/2/2013).

Akhmad juga mengalami kerugian akibat banjir ini. Pupuk untuk pertanian Akhmad dan rekannya sesama petani yang baru 2 hari dipupuk, kini tergenang air.

"Kalau sudah banjir seperti ini, pupuk yang baru kita tabur hilang sendirinya. Kita tidak mungkin mampu beli pupuk lagi," keluh Akhmad.

Sedangka Erwin Darwis warga Kabupaten Rotan Hulu (Rohul) yang juga dilanda banjir, mengatakan, banjir di kabupatennya membuat warga Rohul mengungsi. Umumnya mereka mengungsi ke rumah sanak familinya.

"Mereka yang mengungsi umumnya yang berada di sekitar sungai Rokan. Karena rumah penduduk di sekitar daerah aliran sungai terendam 1 meter lebih," kata Erwin Darwis di tempat terpisah. (*)


0 komentar:

Posting Komentar


Bupati Bengkalis Santuni 605 Anak Yatim-Kaum Dhuafa di Mandau

Bupati Bengkalis Serahkan Bantuan di Mesjid Baitulrahmah Duri

Dihadiri Bupati, Kajari Bengkalis Gelar Buka Puasa Bersama

Lingkungan

NASIONAL/ INTERNASIONAL

POLITIK

HUKUM & KRIMINAL

EKONOMI

MIGAS

UNIK&ANEH

OLAHRAGA

AUTO

TEKNOLOGI

 

SOSIAL

PENDIDIKAN

SENI & BUDAYA

All Rights Reserved © 2012 RiauGreen.com | Redaksi | Riau