CINTA NEGERIKU

RIAU UNTUK INDONESIA

Facebook | Twitter | Advertise

Cak Imin dapat Dukungan Maju Cawapres 2014

Senin, April 14, 2014

Muhaimin Iskandar
JAKARTA, RIAUGREEN.COM - Ketua Umum (Ketum) Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Muhaimin Iskandar atau yang akrab dipanggil Cak Imin, mendapatkan dukungan untuk maju sebagai calon wakil presiden (Cawapres) dalam bursa Pemilu Presiden (Pilpres) 2014 mendatang.

Dukungan tersebut datang dari sekelompok masyarakat yang menamakan dirinya MASA MI (Masyarakat Desa untuk Muhaimin Iskandar). Dimana deklarasi dukungan untuk pria yang akrab disapa Cak Imin tersebut dinyatakan pada hari Minggu (13/4).

Koordinator Nasional (Kornas) MASA MI, Yakin Simatupang, menyatakan bahwa peluang Muhaimin untuk bisa mencapai posisi Cawapres sangat besar, mengingat sejumlah pengalaman yang telah dimiliki oleh Muhaimin, baik di bidang pemerintahan maupun politik.

"Perlu diingat, Cak Imin itu lima tahun menjadi Menakertrans (Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi), kementerian ini adalah kementerian orang misikin yang rata-rata diurus dari kampung dan desa," kata Yakin di Restaurant Aljazeera, Jakarta Pusat.

Yakin pun menegaskan, bahwa melihat perolehan suara sementara dari hasil hitung cepat (quick count) sejumlah lembaga survei, dimana PKB hanya mendapatkan sekitar sebanyak 9,4 persen suara, PKB dinilainya belum layak untuk mengusung calon presiden (Capres).

"PKB kami anggap tidak layak untuk mengusung Capres, kita melihat peluangnya lebih ke posisi Cawapres. Kita ini kan berusaha realistis. Sehingga kita menganggap lebih layak untuk maju menjadi Cawapres saja di Pilpres 2014 nanti," kata Yakin.

Menurut Yakin, Cak Imin layak diusung sebagai Cawapres lantaran masih muda, dan memiliki pemikiran perubahan bangsa Indonesia lebih baik. Dalam kerja nyata, sebut Yakin, Cak Imin pernah mengabdikan sebagai Wakil Ketua DPR RI periode tahun 2004-2009.

"Dan saat ini tengah mengemban amanah sebagai Menakertrans. Pengalaman ini, sangat mendekatkan beliau dengan masyarakat bawah. Cak Imin itu menurut kami adalah tokoh muda yang intelek. Dia adalah salah satu pejuang nasional," katanya menuturkan.

Meski mendukung Cak Imin sebagai Cawapres, namun MASA MI diakuinya bukanlah pengurus internal PKB. MASA MI, katanya hanya memberikan dukungan dan mendesak PKB mendeklarasikan Cak Imin sebagai cawapres.

"Kami akan desak PKB mendeklarasikan Cak Imin sebagai Cawapres. Kami sebenarnya tidak mempermasalahkan jika PKB menolak keinginan kami ini. Namun kalau ditolak, kita akan desak terus. Ini suara dari rakyat golongan bawah," kata dia menegaskan.

Cawapres Syarat Koalisi PKB

Sebelumnya, pada Hari Kamis (10/4) kemarin, Cak Imin sendiri telah memberikan beberapa persyaratan kepada partai politik (Parpol) lainnya, yang ingin melakukan koalisi dengan partainya di dalam Pemilu 2014 kali ini.

Syarat yang harus dipenuhi oleh Parpol lainnya tersebut, jelas Cak Imin, salah satunya yakni Parpol terkait sebaiknya menawari PKB untuk menempati kursi Cawapres, yang akan diusung di dalam bursa Pilpres 2014 mendatang.

"Aspek koalisi ini juga, tentu orang. Kami akan lebih tertarik kepada yang meminang kita jadi wakil presiden. Lebih tertarik tentu saja," kata Cak Imin dalam konferensi pers dikantor DPP PKB, Jalan Raden Saleh No.9, Jakarta Pusat, Kamis (10/4). (red/skala)



0 komentar:

Posting Komentar


Bupati Bengkalis Santuni 605 Anak Yatim-Kaum Dhuafa di Mandau

Bupati Bengkalis Serahkan Bantuan di Mesjid Baitulrahmah Duri

Dihadiri Bupati, Kajari Bengkalis Gelar Buka Puasa Bersama

Lingkungan

NASIONAL/ INTERNASIONAL

POLITIK

HUKUM & KRIMINAL

EKONOMI

MIGAS

UNIK&ANEH

OLAHRAGA

AUTO

TEKNOLOGI

 

SOSIAL

PENDIDIKAN

SENI & BUDAYA

All Rights Reserved © 2012 RiauGreen.com | Redaksi | Riau