CINTA NEGERIKU

RIAU UNTUK INDONESIA

Facebook | Twitter | Advertise

Salfian : “Kalau Tak Mampu Pejabatnya Mundur dan Diganti Saja”

Selasa, Januari 28, 2014

BENGKALIS, RIAUGREEN.COM - Hasil kunjungan Ir. Salfian Daliandi, anggota DPRD Bengkalis dari Komisi I ini ke Desa Pematang Duku, Kecamatan Bengkalis mendapatkan ruas-ruas jalan lintas Bengkalis, dari Desa Pengkalan Batang sampai ke Desa Ketamputih dalam kondisi rusak parah.

Hal itu disampaikan Salfian Daliandi, Selasa (28/1). Ia menjelaskan, Tahun 2013 lalu ruas jalan tersebut sama sekali belum di perbaiki total. Dari kondisi yang terjadi, Salfian yang tercatat sebagai Calon Legislatif (Caleg) DPRD Riau dari Partai Amanat Nasional (PAN) ini meminta agar Dinas terkait medata kembali titik-titik jalan rusak.

“Kondisi jalannya cukup parah, itu terjadi di Desa Pematang Duku, dan Ketamputih. Apa kondisi ini disengaja, sehingga Tahun ke Tahun hanya membahas masalah infrastruktur yang belum tertata dan direalisasikan dengan baik. Padahal akses jalan merupakan urat nadi ekonomi masyarakat,”kata Salfian Daliandi.

Caleg nomor urut 11 Daerah Pemilihan (Dapil) Bengkalis, Dumai, dan Kabupaten Kepulauan Meranti, bertekad akan memperjuangkan peningkatan infrastruktur di Kabupaten Bengkalis. Sehingga nantinya akses jalan yang terbangun, bisa merealisasikan program-program lainnya. Seperti program merangkai pulau antara Kabupaten Kepulauan Meranti dan Kabupaten Bengkalis melalui Pulau Padang.

“Program merangkai pulau menjadi salah satu komitmen yang harus di laksanakan. Hal itu juga menjadi pembahasan di legislatif. Karena program itu akan melahirkan pertumbuhan ekonomi masyarakat, dan multi player efeknya sangat besar, kesejahteraan masyarakat bisa di raih, serta program -program pengembangan berkesinambungan terlaksana dengan baik pula,”terangnya.

Dikatakannya, bicara infrastruktur dan program tepat sasaran lainnya. Ir. Salfian meminta agar Pemkab Bengkalis dan Bupati menempatkan orang-orang yang mampu dibidangnya.”Letakkan orang-orang yang mampu dibidangnya. Kalau tak mampu ya diganti saja, sehingga apa yang dicita-citakan pemerintah daerah terlaksana,”katanya. (asr)





0 komentar:

Posting Komentar


Bupati Bengkalis Santuni 605 Anak Yatim-Kaum Dhuafa di Mandau

Bupati Bengkalis Serahkan Bantuan di Mesjid Baitulrahmah Duri

Dihadiri Bupati, Kajari Bengkalis Gelar Buka Puasa Bersama

Lingkungan

NASIONAL/ INTERNASIONAL

POLITIK

HUKUM & KRIMINAL

EKONOMI

MIGAS

UNIK&ANEH

OLAHRAGA

AUTO

TEKNOLOGI

 

SOSIAL

PENDIDIKAN

SENI & BUDAYA

All Rights Reserved © 2012 RiauGreen.com | Redaksi | Riau