Kapolda Riau Brigjen Condro Kirono |
"Terkait hal itu, kami telah mengantisipasi dengan melakukan pendekatan-pendekatan terhadap masyarakat," kata Kapolda Riau Brigjen Condro Kirono di Pekanbaru, Senin (14/10).
Potensi konflik lainnya di Riau, menurut data Polda setempat, yakni terkait suku, agama dan ras sebanyak tujuh kasus serta terkait batas wilayah ada 17 kasus.
Masalah potensi konflik horizontal menurut catatan Polda Riau juga mulai mengarah pada sumber daya manusia dengan 12 kasus. "Namun demikian, upaya-upaya antisipasi tetap dilakukan untuk jangan sampai konflik itu terjadi," katanya.
Data kepolisian menyebutkan, saat ini di Polda Riau ada 2.813 personel Polri, sedangkan di seluruh Polres kabupaten/kota sebanyak 7.408 personel.
Dalam upaya peningkatan kinerja dan optimalisasi kinerja, kata Kapolda, pihaknya juga menerima tenaga Polri baru sesuai dengan mandat Kapolri. (Ant)
0 komentar:
Posting Komentar