CINTA NEGERIKU

RIAU UNTUK INDONESIA

Facebook | Twitter | Advertise

PWI Pekanbaru adakan Lomba Karaoke Untuk Wartawan

Jumat, April 12, 2013

Wagubri Turut Menyumbang Lagu dalam Opening Lomba Karaoke antar Wartawan
PEKANBARU, RIAUGREEN.COM - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Propinsi Riau mengadakan lomba karaoke antar wartawan Pekanbaru yang memperebutkan trophy wakil Gubernur Riau HR. Mambang Mit dan hadiah berupa uang tunai jutaan Rupiah sebagai dana pembinaan, kamis (11/04/13)

Kegiatan ini merupakan salah satu rentetan kegiatan yang dilakukan PWI dalam menyambut Hari Pers Nasional (HPN) 2013 dan hari ulang tahun PWI yang ke-63 tahun. kegiatan lomba karaoke antar wartawan ini dibuka oleh wakil gubernur Riau HR.mambang Mit di Pub MP club hotel Pekanbaru.

"Semoga saja kegiatan ini akan memperkuat ikatan antar wartawan yang ada di pekanbaru" kata Ayah MM dengan singkatnya. sebelum mengakhiri sambutan ayah MM di persilahkan oleh panitia untuk membawa sebuah lagu karaoke yang berjudul aku jatuh cinta yang dipopulerkan oleh broery marantika.

Dari sejak pembukaanpendaftaran 2 April sampai 9 april ini tercatat 54 wartawan yang memiliki talenta seni vokal, bahkan diantaranya juga ada yang gugur dikarenakan bermacam alasan. perlombaan ini juga di nilai oleh tiga orang juri yang telah lama melintang di dunia seni vokal seperti Atan Lasak sebagai Juri pertama, benny WS dari musisi kawakan di Pekanbaru sebagai juri kedua dan Rino dari Dewan kesenian Riau.

Dikatakan Yanto, mengapa panitia HPN 2013 dan HUT PWI ke-67 menyertakan lomba karaoke dalam pelaksanaan peringatan HPN tahun ini, adalah untuk lebih menjalin tali silaturahmi antar wartawan. Bahkan, melalui kegiatan inilah nantinya diharapkan insan-insan pers yang selama ini hanya bertukus lumus didalam menyampaikan informasi kepada masyarakat ternyata memiliki bakat terpendam dalam olah vocal.

‘’Kita berharap selain menjalin tali silaturahmi antar wartawan, kegiatan ini juga melahirkan bakat-bakat terpendam dan talenta-talenta dalam dunia tarik suara,’’ ujarnya. (rby)


0 komentar:

Posting Komentar


Bupati Bengkalis Santuni 605 Anak Yatim-Kaum Dhuafa di Mandau

Bupati Bengkalis Serahkan Bantuan di Mesjid Baitulrahmah Duri

Dihadiri Bupati, Kajari Bengkalis Gelar Buka Puasa Bersama

Lingkungan

NASIONAL/ INTERNASIONAL

POLITIK

HUKUM & KRIMINAL

EKONOMI

MIGAS

UNIK&ANEH

OLAHRAGA

AUTO

TEKNOLOGI

 

SOSIAL

PENDIDIKAN

SENI & BUDAYA

All Rights Reserved © 2012 RiauGreen.com | Redaksi | Riau