DUMAI, RIAUGREEN.COM - Legium Veteran Republik Indonesia (LVRI) kota Dumai, Rabu (24/4) memperingati Hari Ulang Tahun ke 65, di gedung Kaminvet Jalan Tanjung Jati, Kelurahan Bulu Kasap, Kecamatan Dumai Timur.
Acara tersebut juga dihadiri Walikota Dumai H Khairul Anwar, SH, Perwakilan TNI AL Kusnadi, perwakilan Polrresta Dumai Zuhri, perwakilan dari PT. Pelindo Dumai, Harlem Purba, serta berbagai unsur lainnya.
Dalam kesempatan itu hadir puluhan putra-putri pejuang yang tergabung dalam organisasi Pemuda Panca Marga (PPM) dibawah binaan Kodim 0303 Bengkalis.
Pembukaan HUT LVRI Ke 56 langsung dibuka oleh Ketua PPM, Zulkarnaini sekaligus selaku ketua panitia. Dia menyampaikan ucapan selamat hari ulang tahun kepada para pejuang Republik Indonesia yang kini hanya tinggal 15 orang saja di Dumai.
Dirinya mengajak generasi penerus untuk melanjukan perjuangan vetran demi kemajuan Bangsa dan Negara Indonesia. Selain itu dirinya meminta kepada Pemerintah kota Dumai untuk dapat memperhatikan jasa dari veteran ini.
“Saya meminta kepada pemerintah kota Dumai untuk dapat memperhatikan para veteran dan berharap kedepan untuk menganggarkan dalam APBD kegiatan HUT veteran ini, “pinta Zulkarnaini.
Ketua LVRI Dumai, Kasban yang disampaikan oleh Juari mengucapkan terimakasih kepada PPM yang telah memprakarsai pelaksanaan HUT LVRI ini. “Kami ucapkan terimakasih atas terlaksananya acara ini dan terimakasih atas penghormatan yang telah diberikan dari anak-anak sekalian kepada kami. Semoga generasi muda dapat melanjutkan perjuangan kami dengan membangun bangsa dan negara, “sebut Juari.
Sementara perwakilan dari Lanal yang disampaikan oleh Kusnadi mengatakan, semangat juang para veteran dalam merebut kemerdekaan dari tangan penjajah, hendaknya menjadi sumber insipirasi, motivasi dan kreasi. “Kita sebagai generasi muda wajib menghargai jasanya dan menjadikan hal tersebut sebagai motivasi untuk tetap mejaga keutuhan NKRI. Tanpa keberanian dan perjuangan para legiun veteran dan pejuang ini, masyarakat tidak akan merasakan kemerdekaan seperti saat ini, “ujarnya. (r1/rs)
0 komentar:
Posting Komentar