CINTA NEGERIKU

RIAU UNTUK INDONESIA

Facebook | Twitter | Advertise

Bahasa Indonesia Akan dipakai Untuk Penamaan Rupabumi Riau

Jumat, Maret 22, 2013

PEKANBARU, RIAUGREEN.COM -Biro tata pemerintahan Setda Provinsi Riau akan melaksanakan  rapat koordinasi teknis fasilitasi percepatan pembakuan nama rupa bumi unsur alami provinsi riau tahun 2013 yang bertempat di salah satu hotel di Pekanbaru. (22/03/13)

Rapat ini bertujuan untuk menyatukan persepsi dan pendalaman aparatur pelaksana, baik di provinsi, kab/kota maupun di kecamatan, tentang tekhnis pembakuan nama rupabumi unsur alami.

Dalam rapat pemberian nama objek objek vital khususnya di Riau ini dihadiri oleh perwakilan dari dua orang dari kabupaten kota dan perwakilan dari seluruh camat di Propinsi Riau.

Pada malam pertama rapat koordinasi ini akan di paparkan kebijakan nasional pembakuan nama rupabumi oleh Drs. Supriyono sebagai subdit toponomi dan data wilayah l dan didampingi dengan penjalasan mengenai penamaan bahasa indonesia dalam nama rupabumi oleh Drs. Abdul Gafar Ruskhan, M.Hum sebagai badan pengembangan dan pembinaan bahasa departemen pendidikan dan kebudayaan.

Dilanjutkan dengan penjelasan teknik pengumpulan data nama rupabumi yang dibawakan Dra.Ir.ida herliningsih.M,si sebagai pembicara dari badan informasi geospasial/BIG.
Inti dari kegiatan ini secara keseluruhan adalah pengadministrasian secara keseluruhan dan pengadministrasian secara sistematis terhadap nama-nama unsur geografis yang dibagi dalam dua kelompok unsur yaitu unsur alam seperti nama pulau, gunung, bukit,danau, sungai dan selat. Dan juga unsur buatan (*)


0 komentar:

Posting Komentar


Bupati Bengkalis Santuni 605 Anak Yatim-Kaum Dhuafa di Mandau

Bupati Bengkalis Serahkan Bantuan di Mesjid Baitulrahmah Duri

Dihadiri Bupati, Kajari Bengkalis Gelar Buka Puasa Bersama

Lingkungan

NASIONAL/ INTERNASIONAL

POLITIK

HUKUM & KRIMINAL

EKONOMI

MIGAS

UNIK&ANEH

OLAHRAGA

AUTO

TEKNOLOGI

 

SOSIAL

PENDIDIKAN

SENI & BUDAYA

All Rights Reserved © 2012 RiauGreen.com | Redaksi | Riau