CINTA NEGERIKU

RIAU UNTUK INDONESIA

Facebook | Twitter | Advertise

Bupati Rokan Hilir Lantik Camat dan 6 Penghulu

Minggu, Februari 16, 2014

Annas Maamun membaca naskah pelantikan
ROHIL, RIAUGREEN.COM - Ketua DPRD Nasrudin Hasan secara resmi memekarkan kecamatan Pujud menjadi dua kecamatan. Kecamatan Pujud Dan Kecamatan Tanjung Medan di halaman kantor Pujud, dan sekaligus Bupati Rokan Hilir H.Annas Maamun melantik Camat Tanjung Medan beserta enam penghulu kecamatan Tanjung Medan di halaman Kantor Pujud, Sabtu (15/2).

Dalam kesempatan itu Ketua DPRD Rohil Hasrudin Hasan SE membaca naskah, serta menandatangani surat pemekaran kecamatan Tanjung Medan, kemudian dilanjutkan pelantikan secara resmi camat dan enam penghulu Tanjung medan.

Adapun Camat Tangjung Medan, Hariyona SH, dilantik sebagai Camat Tangjung Medan, jabatan sebelumnya Camat Bagansenembah. Dan di lanjutkan pelantikan enam penghulu Tangjung Medan, seperti Suriadi Penghulu Suka Mulya, Adrus Adnan Penghulu Kasang Bangsawan Muda, Hendri mulyadi SE Penghulu Pematang Genting, Juarlis Ulak Kumbahang, Nasmizar Penghulu Siarang-arang, Nonong Mulyadi penghulu Bagan Nenas.

Dalam kata sambutnya Bupati Rohil menyampaikan, kepada Camat dan penghulu yang baru dilantik dihaharpkan dapat bekarja sungguh-sungguh. "Jangan mementingkan diri sendiri, jaga amanat yang saya percayakan kepada Camat dan enam penghulu ini," kata Annas.

Bupati dalam arahannya meminta kepada Camat dan enam penjabat Penghulu yang dilantik harus dapat mengembangkan dan mencermati peraturan perundang-undangan dalam kebijakan dan keputusan terhadap persoalan yang terjadi ditengah-tengah masyarakat. Hendaknya setiap keputusan dan kebijakan berdasarkan musyarawah untuk mufakat.

"Ketahuilah dalam tempoh dua tahun nantinya, kecamatan tangjung Medan ini akan berkembang. Pemerintah Daerah akan berupaya untuk memajukan Kecamatan Tanjung Medan, seperti halnya akan membangun Rumah Sakit Rawat Inap, pulus dengan doctor sepesialis penyakit dalam dan bidan, membangun jalan lintas Pujud, membangun danau lapanga untuk tempat parawisata dan membangun RLH,"ungkap Annas.

Khususnya Kepada enam penghulu Annas menghimbau jagan sekali-kali menjual lahan, kalau terdapat para datuk-datuk penghulu menjual lahan, Annas tidak akan main-main dan akan menyuruh polisi menangkap penghulu.

"Kini sudah terjadi, seperti di Kecamatan Pekaitan di Desa Teluk Piyai, saya suruh Polisi menangkap penghulu, karena dia jual lahan. Untuk itu saya mengharapkan kepada penghulu-penghulu yang baru di lantik, dapat bekerja dengan sunguh saja lah. Kalau ingin jual lahan, jual lahan kepada orang Rohil saja atau kepada orang miskin, anggap saja kita bersedekah. Jangan jual orang luar dari Sumut," ujar Bupati Rohil.***red

0 komentar:

Posting Komentar


Bupati Bengkalis Santuni 605 Anak Yatim-Kaum Dhuafa di Mandau

Bupati Bengkalis Serahkan Bantuan di Mesjid Baitulrahmah Duri

Dihadiri Bupati, Kajari Bengkalis Gelar Buka Puasa Bersama

Lingkungan

NASIONAL/ INTERNASIONAL

POLITIK

HUKUM & KRIMINAL

EKONOMI

MIGAS

UNIK&ANEH

OLAHRAGA

AUTO

TEKNOLOGI

 

SOSIAL

PENDIDIKAN

SENI & BUDAYA

All Rights Reserved © 2012 RiauGreen.com | Redaksi | Riau