CINTA NEGERIKU

RIAU UNTUK INDONESIA

Facebook | Twitter | Advertise

7 Gajah di TNTN Mati Dibabat Pemburu

Minggu, Februari 23, 2014

Gajah mati (ilustrasi net)
PEKANBARU, RIAUGREEN.COM - Aksi perburuan gajah Sumatera di Riau semakin tidak terbendung. Kali ini sebanyak tujuh ekor satwa yang dilindungi itu ditemukan menjadi bangkai dengan gading hilang.

Gajah tersebut ditemukan di perbatasan Taman Nasional Tesso Nillo (TNTN) lahan warga dan kawasan p konsesi PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) di daerah Basrah Kabupaten Pelalawan.

Pihak PT Riau Andalan Pulp memastikan bahwa ketujuh gajah yang mati di luar konsesi perusahaan.

"Kita memastikan bawah gajah yang mati itu di luar konsesi Hutan Tanaman Industri (HTI) kita. Kita juga meminta pihak berwenang seperti Balai Besar Konsetvasi Sumber Daya Alam (BKSDA),pihak kepolisian dan Taman Nasional Tesso Nillo sendiri mengusut kematian itu. Agar kita tau siapa pelakunya," kata Direktur PT RAPP Mulia Nauli kepada media, Sabtu (22/2/2014) malam.

Pihak perusahaan mengaku saat ini melestarikan satwa yang hampir punah itu. "Kita saat ini memiliki enam ekor gajah dalam unit Elephant Flying Squad," imbuhnya.

Sementara pihak LSM pencinta satwa langka World Wildlife Fund (WWF) menyatakan bahwa dugaan kuat tujuh satwa yang ditemukan mati itu adalah diracun.

"Gajah ini kemungkinan kuat satu kawanan. Karena penemuannya bangkai gajahnya berdekatan satu sama lain. Sifat gajah, biasanya kalau satu ekor gajah itu makan di suatu tempat, maka kawanan yang lain pasti memakan," ungkap Humas WWF Riau, Syamsidar secara terpisah.

"Jadi, dugaan racun telah disebar untuk membunuh gajah. Setelah gajah mati, baru para memburu itu memgambil gadingnya," imbuhnya lagi.

Pasalnya kata dia, berdasarkan penemuan gajah yang mati itu berkelamin jantan dan berusia dewasa.

"Kita heran, tidak satupun kematian gajah terungkap. Padahal sudah ratusan kasus. Apa saja kerja penegak hukum di Riau ini," sindirnya. (okz)


0 komentar:

Posting Komentar


Bupati Bengkalis Santuni 605 Anak Yatim-Kaum Dhuafa di Mandau

Bupati Bengkalis Serahkan Bantuan di Mesjid Baitulrahmah Duri

Dihadiri Bupati, Kajari Bengkalis Gelar Buka Puasa Bersama

Lingkungan

NASIONAL/ INTERNASIONAL

POLITIK

HUKUM & KRIMINAL

EKONOMI

MIGAS

UNIK&ANEH

OLAHRAGA

AUTO

TEKNOLOGI

 

SOSIAL

PENDIDIKAN

SENI & BUDAYA

All Rights Reserved © 2012 RiauGreen.com | Redaksi | Riau