CINTA NEGERIKU

RIAU UNTUK INDONESIA

Facebook | Twitter | Advertise

Khairul Anwar : PNS Dumai Dilarang Bawa Mobdin Mudik, Kecuali BM 1 R

Kamis, Agustus 01, 2013

DUMAI, RIAUGREEN.COM - Walikota Dumai, Khariul Anwar tidak mengizinkan seluruh Pegawai Negeri Sipil (PNS) untuk menggunakan kendaraan Dinas dalam melaksanakan mudik. tapi ada pengecualin untuk plat merah BM 1 R.

"Saya sudah katakan kepada seluruh instansi untuk tidak menggunakan mobil dinas dalam melaksanakan mudik, kecuali BM 1 R ya." kata Wako Dumai kepada sejumlah awak media.

Pengeculaian yang dikatakan Walikota Dumai, Khairul Anwar dalam menggunakan mobil Dinas tersebut dikarenakan dirinya sebagai Walikota Dumai beserta sejumlah petinggi lainnya akan pergi ke Pekanbaru.

"Kalau Walikota dan yang lainnya akan berlebaran ke Pekanbaru untuk melaksanakan silaturahmi sejumlah Muspida Provinsi," jelas Wako.

Seperti yang diberitakan media masa lainnya, jelang cuti bersama dalam menyambut hari raya Idul Fitri 1434 H mendatang, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah mengingatkan untuk mudik lebaran tidak menggunakan mobil dinas dalam kepentingan pribadi.

"Apalagi, kalau premiumnya premium kantor, itu sudah korup, berapapun jumlahnya. Abuse of Power, abuse of Amanah," jelas Wakil Ketua KPK, Busro. (r1/ds)




0 komentar:

Posting Komentar


Bupati Bengkalis Santuni 605 Anak Yatim-Kaum Dhuafa di Mandau

Bupati Bengkalis Serahkan Bantuan di Mesjid Baitulrahmah Duri

Dihadiri Bupati, Kajari Bengkalis Gelar Buka Puasa Bersama

Lingkungan

NASIONAL/ INTERNASIONAL

POLITIK

HUKUM & KRIMINAL

EKONOMI

MIGAS

UNIK&ANEH

OLAHRAGA

AUTO

TEKNOLOGI

 

SOSIAL

PENDIDIKAN

SENI & BUDAYA

All Rights Reserved © 2012 RiauGreen.com | Redaksi | Riau