CINTA NEGERIKU

RIAU UNTUK INDONESIA

Facebook | Twitter | Advertise

Tumpahan CPO Kembali Cemari Laut Dumai

Minggu, Januari 20, 2013

Tumpahan CPO diambil oleh warga dan dimasukkan kedalam kaleng cat
Diduga Berasal Dari PT. Inti Benua Perkasa

DUMAI, RIAUGREEN.COM - Kawasan perairan laut Dumai, Sabtu (19/1/13) kembali tercemar tumpah minyak kelapa sawit atau crude palm oil (CPO) tepatnya di pelabuhan Pokala. Padahal, baru saja terjadi tumpahan pada jum’at minggu lalu yang berasal dari PT. Kreasi Jaya Adhi Karya dan kali terjadi lagi tumpahan diduga berasal dari PT. Inti Benua Perkasa. Ditaksir jumlah CPO yang tumpah itu mencapai puluhan ton.

Kepala Kantor Lingkungan Hidup (KLH) kota Dumai, Basri langsung meninjau lokasi tempat tumpahan CPO tersebut. Dari hasil peninjauan itu sendiri, ditemukan saluran air pembuangan dari PT. IBP ke keparit menuju laut.

Anehnya pembuangan air ini tampaknya sengaja dibenamkan, sehingga tidak kelihatan dari atas. Namun pembuangan air diduga melalui pipa bawah tanah.

Temuan itu ditindaklanjuti oleh KLH dengan mengutus anggotanya untuk mengambil sampel air guna memastikan sejauh mana kondisi pencemaran itu sendiri.
Tumpahan CPO di dermaga Pokala dimasukkan ke karung oleh warga


Basri meminta perusahan yang ada di sekitar kawasan Pelindo untuk menjaga lingkungan karena dalam beberapa minggu ini telah berulangkali terjadi pencemaran lingkungan.

Selain itu, kata Basri, pihak Pelindo dan Adpel Dumai harus bertanggung jawab atas pencemaran yang ditimbulkan oleh perusahaan ini.

“Saya telah menghubungi PT. Pelindo sebagai pihak pengelola pelabuhan dan Adpel sebagai pihak yang mengawasi pelabuhan untuk memberikan sanksi yang berat terhadap perusahan yang melakukan pencemaran dilaut Dumai, “tegas Basri.

Dalam waktu dekat, kata Basri, KLH kota Dumai akan membuat pertemuan antara Pelindo, Adpel dan perusahaan-perusahaan yang ada di kawasan pelindo untuk membahas masalah pencemaran lingkungan ini.

Terkait masalah ini, pihak PT. Inti Benua sejauh ini masih bungkam soal tumpahan minyak itu. Karena, saat wartawan mencoba melakukan upaya konfirmasi, petugas sekuriti mengatakan pimpinan perusahaan tidak berada di tempat. (*/r1cu)


0 komentar:

Posting Komentar


Bupati Bengkalis Santuni 605 Anak Yatim-Kaum Dhuafa di Mandau

Bupati Bengkalis Serahkan Bantuan di Mesjid Baitulrahmah Duri

Dihadiri Bupati, Kajari Bengkalis Gelar Buka Puasa Bersama

Lingkungan

NASIONAL/ INTERNASIONAL

POLITIK

HUKUM & KRIMINAL

EKONOMI

MIGAS

UNIK&ANEH

OLAHRAGA

AUTO

TEKNOLOGI

 

SOSIAL

PENDIDIKAN

SENI & BUDAYA

All Rights Reserved © 2012 RiauGreen.com | Redaksi | Riau