Bupati Bengkalis Herliyan Saleh |
Hari kesadaran tersebut bertema Harus mampu memperbaharui dan memperkuat semangat kita sebagai pegawai negeri sipil baik itu di lingkungan pemerintah kabupaten Bengkalis maupun instansi vertikal dalam menjalankan tugas dan kewajiban sehari-hari.
Dalam acara pelaksanaan Apel kesadaran tersebut, dihadiri Wabup Bengkalis H, Suayatno, Sekda H, Burhanuddin, Humas Polda Riau Guntur Aryo Tejo, Kapolres Bengkalis Andri Wibowo dan pejabat eselon 1, 2 dan 3 di linkungan pemerintah bengkalis.
Kata sambutan Bupati Bengkalis Herliyan Saleh menyampaikan, pada hakekatnya pelaksanaan apel hari kesadaran nasional dapat dijadikan sebagai ajang intropeksi diri bagi seluruh aparatur, dalam upaya meningkatkan displin dan kinerja serta profesionalisme, sekaligus sebagai ajang silaturahmi antar pegawai maupun dengan aparat penegak hukum dan aparat keamanan di wilayah kabupaten Bengkalis.
"Alhamdulillah, kita patut bersyukur, pelaksanaan pesta demokrasi pemilihan umum (pemilu) legislatif pada 9 april 2014 di kabupaten Bengkalis berlangsung lancar dan damai. antusias warga kabupaten Bengkalis untuk menyalurkan hak suaranya di tempat pemungutan suara (TPS) sangat tinggi," kata Herliyan Saleh.
Selain itu diungkannya lagi, berdasarkan data dari komisi pemilihan umum (KPU) tingkat partisipasi masyarakat pada pemilu legislatif 9 april lalu mencapai 80 persen. Hal ini menunjukan bahwa tingkat partisipasi masyarakat pada pemilu legislatif meningkat sekitar 20 persen bila dibandingkan dengan pelaksanaan pemilihan kepala daerah (pilkada) gubernur riau 2013 lalu.
Terkait situasi dan kondisi keamanan selama pelaksanaan kampanye, maupun proses pencoblosan dan hingga peroses perhitungan suara ini tidak ditemukan adanya gangguan keamananan, ketertiban masyarakat (kamtibmas).
"Kondisi ini menunjukan bahwa masyarakat kabupaten bengkalis sudah sangat dewasa dan tidak terpengaruh dengan hiruk pikuk suasana pesta demokrasi. Untuk itu kita juga patut mengucapkan terima kasih kepada jajaran kepolisian, TNI dan Linmas yang terus memberikan rasa aman, sehingga pemilu legislatif di kabupaten Bengkalis berlangsung lancar, aman dan damai,"papar Herliyan Saleh.
Hajatan pesta demokrasi pemilu legislatif di kabupaten Bengkalis, tentunya berkat peran aktif masyarakat, aparatur pemerintahan, komisi pemilihan umum, panwas, PPK, PPS dan KPPS serta semua pihak yang telah berupaya secara maksimal dalam mensukseskan pesta demokrasi lima tahunan ini.
"Atas nama pemerintah kabupaten Bengkalis, saya memberikan penghargaan setinggi-tingginya dan mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mensukseskan pemilu legislatif 2014,"terangnya lagi.
Disamping itu, papar Herliyan Saleh lagi, terkait anggaran pendapatan belanja daerah (APBD) 2014, saat ini sudah bisa dilaksanakan. Untuk itu, saya minta segera laksanakan seluruh kegiatan guna mengoptimalkan penyerapan anggaran, mengingat saat ini sudah berada di bulan april 2014.
"Diharap seluruh aparatur pemerintah kabupaten Bengkalis dituntut kerja secara ekstra, sehingga dapat menyelesaikan pekerjaan sesuai target. Jangan pernah ragu dan takut dalam bertugas. Yang terpenting kerjakan tugas sesuai ketentuan yang berlaku, sehingga tak perlu khawatir akan berurusan dengan masalah hukum," harap Bupati Bengkalis H Herliyan Saleh. (asr)
0 komentar:
Posting Komentar