CINTA NEGERIKU

RIAU UNTUK INDONESIA

Facebook | Twitter | Advertise

Ketua DPRD Dumai Minta SKPD Cermat Susun Anggaran

Senin, Februari 03, 2014

Zainal Effendi
DUMAI, RIAUGREEN.COM - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) kota Dumai Zainal Effendi minta para kepala instansi pemerintahan di lingkungan pemerintah kota agar berhati-hati dalam mengalokasikan anggaran pengadaan alat tulis kantor (ATK) karena kerap menjadi temuan audit lembaga kompeten.

Zainal mengharapkan supaya dalam penyusunan alokasi anggaran benar-benar menjadi perhatian dan cermat serta efisien sesuai kebutuhan dan kinerja.

"Ini sering menjadi temuan dalam pemeriksaan, jadi harus betul-betul diperhatikan karena kita tidak ingin menimbulkan persoalan," kata Zainal di Gedung DPRD Dumai, Ahad (2/2/2014).

Dia mengatakan, khusus di lingkungan DPRD juga telah diingatkan untuk tidak salah dan tepat dalam penyusunan anggaran alat tulis kantor tersebut.

"Jangan sampai nantinya tersandung hukum dalam penggunaan anggaran belanja alat tulis kantor ini," ujarnya.**red

0 komentar:

Posting Komentar


Bupati Bengkalis Santuni 605 Anak Yatim-Kaum Dhuafa di Mandau

Bupati Bengkalis Serahkan Bantuan di Mesjid Baitulrahmah Duri

Dihadiri Bupati, Kajari Bengkalis Gelar Buka Puasa Bersama

Lingkungan

NASIONAL/ INTERNASIONAL

POLITIK

HUKUM & KRIMINAL

EKONOMI

MIGAS

UNIK&ANEH

OLAHRAGA

AUTO

TEKNOLOGI

 

SOSIAL

PENDIDIKAN

SENI & BUDAYA

All Rights Reserved © 2012 RiauGreen.com | Redaksi | Riau