CINTA NEGERIKU

RIAU UNTUK INDONESIA

Facebook | Twitter | Advertise

KSOP Dumai Himbau Waspada Cuaca Ekstrim

Jumat, Januari 17, 2014

DUMAI, RIAUGREEN.COM - Peringatan dini terhadap kondisi cuaca ekstrim di perairan kembali disampaikan Kantor Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Klas I Dumai kepada seluruh pengguna jasa kepelabuhanan.

"Kita imbau kepada seluruh pengguna jasa perairan yang akan berlayar dari Dumai agar mewaspadai kondisi iklim gelombang tinggi di sejumlah perairan di Laut Jawa dan Selat Karimata," kata Kasi Keselamatan Berlayar KSOP Dumai Ivan Apriano Hadi Polin, Kamis (16/1) kemarin.

Dia menjelaskan, imbauan ini disampaikan untuk mengantisipasi dini keselamatan berlayar akibat kondisi cuaca yang dapat menganggu aktivitas pelayaran.

Sebab, data ketinggian gelombang laut di Laut Jawa dan Selat Karimata dalam situs resmi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mencapai antara 3 meter hingga 3,5 meter.

Peringatan ini, menurutnya, hanya bersifat imbauan kepada seluruh pengguna jasa perairan, perusahaan pelayaran, operator kapal, pihak keagenan kapal dan para nakhoda serta masyarakat maritim, khususnya kalangan nelayan.

"Kami menyarankan para pengguna jasa dan pihak-pihak yang berkepentingan agar mengutamakan unsur keselamatan pelayaran dan senantiasa memantau perubahan cuaca di perairan," katanya.

Mewaspadai kondisi ekstrim ini, lanjutnya, dilakukan KSOP dengan mengeluarkan edaran yang telah diberlakukan sejak beberapa hari menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru kemarin.

Kepada seluruh nakhoda dan operator kapal yang akan berlayar di wilayah kerja pelabuhan Dumai, dia mengingatkan agar senantiasa mengantisipasi keadaan cuaca buruk di perairan serta tidak memaksakan diri berlayar.

Namun, bagi kapal yang tetap berangkat, disarankan ketika menghadapi kondisi ekstrim di perairan mesti mencari penyandaran terdekat. Pihaknya hanya bersifat anjuran dan tidak melakukan penundaan berlayar bagi kapal yang akan beraktivitas.**red

0 komentar:

Posting Komentar


Bupati Bengkalis Santuni 605 Anak Yatim-Kaum Dhuafa di Mandau

Bupati Bengkalis Serahkan Bantuan di Mesjid Baitulrahmah Duri

Dihadiri Bupati, Kajari Bengkalis Gelar Buka Puasa Bersama

Lingkungan

NASIONAL/ INTERNASIONAL

POLITIK

HUKUM & KRIMINAL

EKONOMI

MIGAS

UNIK&ANEH

OLAHRAGA

AUTO

TEKNOLOGI

 

SOSIAL

PENDIDIKAN

SENI & BUDAYA

All Rights Reserved © 2012 RiauGreen.com | Redaksi | Riau