CINTA NEGERIKU

RIAU UNTUK INDONESIA

Facebook | Twitter | Advertise

Perampok Gasak Uang Rp40 Juta dan 4ribu Dollar di Bengkel Mobil Pekanbaru

Sabtu, September 14, 2013

Ilustrasi : net
PEKANBARU, RIAUGREEN.COM - Sekawanan perampok bersenjata menyatroni bengkel mobil di Pekanbaru, Riau. Pemilik bengkel ditodong pistol, uang Rp 40 juta dan uang 4 ribu dolar disikat.

Peristiwa ini terjadi, Jumat (13/9/2013) sekitar pukul 04.15 WIB di bengkel mobil Leo di jalan Tuanku Tambusai, Pekanbaru. Pelaku datang dengan menggunakan mobil sebanyak 8 orang.

"Kawanan bandit bersenjata ini langsung menyekap dua satpam yang menjaga bengkel tersebut. Bengkel ini sekaligus tempat tinggal pemiliknya," kata Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru, Kompol Arief Fajar kepada wartawan.

Dari keterangan saksi kepada petugas, Subuh itu setelah dua satpam disekap dan ditodong pistol, kawanan bandit ini lantas memaksa satpam menunjukan ruangan kantor bengkel. Setelah itu diminta menunjukan ruangan pemilik bengkel.

Dari sana, pemilik bengkel, Poh Sun (60) bersama anak istrinya ditodong pistol. Suami istri dan anak-anaknya tak bedaya di bawah ancaman pistol. Kawanan bandit ini meminta menunjukan brankas. Bila tidak diikuti, bandit ini mengancam akan membunuh satu keluarga.

Di bawah ancaman, pemilik bengkel dengan terpaksa menyerahkan uang yang ada dibrankas. Duit Rp 40 juta dan uang 4 ribu dollar pun diserahkan.

"Setelah itu kawanan bandit ini meninggalkan lokasi. Kasus ini masih kita kembangkan," kata Kompol Arief. (dtc)



0 komentar:

Posting Komentar


Bupati Bengkalis Santuni 605 Anak Yatim-Kaum Dhuafa di Mandau

Bupati Bengkalis Serahkan Bantuan di Mesjid Baitulrahmah Duri

Dihadiri Bupati, Kajari Bengkalis Gelar Buka Puasa Bersama

Lingkungan

NASIONAL/ INTERNASIONAL

POLITIK

HUKUM & KRIMINAL

EKONOMI

MIGAS

UNIK&ANEH

OLAHRAGA

AUTO

TEKNOLOGI

 

SOSIAL

PENDIDIKAN

SENI & BUDAYA

All Rights Reserved © 2012 RiauGreen.com | Redaksi | Riau