CINTA NEGERIKU

RIAU UNTUK INDONESIA

Facebook | Twitter | Advertise

8 Putra-Putri Daerah Wakili Bengkalis Ikuti MTQ di Batam

Kamis, Juni 05, 2014

Pembukaan MTQ Batam. (humas Batam)
BENGKALIS, RIAUGREEN.COM - MTQ Nasional ke-25 di Batam 8 Anak Bengkalis Masuk Kafilah Riau Sebanyak delapan putra-putri asal Kabupaten Bengkalis masuk dalam kafilah Provinsi Riau pada perhelatan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-25 di Batam, Kepulauan Riau, 6 – 14 Juni 2014. Selain itu, kabupaten Bengkalis juga mewakili Provinsi Riau dalam pameran stand MTQ.

“Alhamudillah, delapan anak-anak kita bergabung dengan Kafilah Provinsi Riau. Mudah-mudahan mereka tampil maksimal, sehingga mampu bersaing dengan para peserta dari seluruh Indonesia,” ungkap Ketua Harian Lembaga Pengembngan Tilawatil Quran (LPTQ) Kabupaten Bengkalis, Ariyanto, kepada wartawan, Kamis (5/6/14).

Kedelapan putra-putri asal Kabupaten Bengkalis yang akan tampil di MTQ tingkat Naisonal di Batam adalah, Femty Nanda Putri (cabang tilawah golongan remaja putri), Suhaimi (cabang tafsir qur’an golongan bahasa Inggris putra), Satria Efendi (cabang khattil qur’an golongan hiasan mushaf putra), Muhammad Ashsubli (cabang M2Q putra).

Mereka merupakan juara pada MTQ tingkat Provinsi Riau di Rohul tahun lalu. Begitu menyandang juara, selanjutnya diseleksi kembali di LPTQ Provinsi Riau di Pekanbaru. “Setelah diseleksi, selanjutnya anak-anak kita ini mengikuti training center untuk digembleng selama dua bulan di Pekanbaru. Disamping itu, selama ini di Bengkalis Femti dan kawan-kawan telah dibina dan digembleng secara matang,” ujar Ariyanto.


Ariyanto mengajak seluruh masyarakat untuk memberikan dukungan dan doa kepada Femti dan kawan-kawan yang akan tampil pada MTQ tingkat nasional di Batam ke-25. Insya-Allah, berkat dukungan dan doa mereka akan tampil percaya diri, sehingga mampu memberikan yang terbaik bagi Kabupaten Bengkalis dan Provinsi Riau.

Sementara itu pada cabang pameran dan bazar MTQ tingkat Nasional ke-25 dipercayakan Badan Penamaman Modal dan Pelayanan Perizinan Terpadu (BPMP2T) Kabupaten Bengkalis. Pada even ini, Kabupaten Bengkalis akan menyuguhkan berbagai informasi tentang investasi, pembangunan dan sektor pariwisata Kabupaten Bengkalis maupun kabupaten/kota yang ada di Provinsi Riau.

“Alhamdulillah, kita kembali dipercaya untuk mewakili kafilah Riau pada MTQ tingkat nasional ke-25 di Batam ini. Tentu kita akan menampilkan yang terbaik tentang informasi di kabupaten/kota se-provinsi Riau,” ungkap Kepala BMP2T Bengkalis, Umran.

Kabupaten Bengkalis juga akan menyajikan tentang perkembangan dan pembangunan Islam di Provinsi Riau, terutama terkait informasi masjid-masjid di Provinsi Riau. Disamping itu juga dalam pameran dan bazar nanti, juga menyediakan Al-Quran sebanyak 300 eksampler, buku surat Yasin sebanyak 350 eksampler dan compact disk (CD) Al Quran sebanyak 300 keping.

“Nantinya Al Quran, surat Yasin dan CD tersebut akan diberikan secara cuma-cuma kepada setiap pengunjung stand,” ungkap Umran. (humas/adv)





0 komentar:

Posting Komentar


Bupati Bengkalis Santuni 605 Anak Yatim-Kaum Dhuafa di Mandau

Bupati Bengkalis Serahkan Bantuan di Mesjid Baitulrahmah Duri

Dihadiri Bupati, Kajari Bengkalis Gelar Buka Puasa Bersama

Lingkungan

NASIONAL/ INTERNASIONAL

POLITIK

HUKUM & KRIMINAL

EKONOMI

MIGAS

UNIK&ANEH

OLAHRAGA

AUTO

TEKNOLOGI

 

SOSIAL

PENDIDIKAN

SENI & BUDAYA

All Rights Reserved © 2012 RiauGreen.com | Redaksi | Riau