CINTA NEGERIKU

RIAU UNTUK INDONESIA

Facebook | Twitter | Advertise

Tue Apr 15 2025 20:48:38 GMT+0000 (Coordinated Universal Time)

Kemenkumham Riau Musnahkan Ratusan Ponsel Sitaan

Senin, April 28, 2014

PEKANBARU, RIAUGREEN.COM - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Riau memusnahkan ratusan telepon genggam dan barang lain hasil sitaan petugas Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Pekanbaru.

Pemusnahan barang sitaan dengan cara membakar itu dilakukan di halaman Lapas Kelas IIA Pekanbaru, Minggu (27/4) siang.

Acara ini dihadiri Wakil Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman dan petinggi kepolisian, TNI, serta kejaksaan dan Kanwilkemenkumham Riau.

Kepala Kakanwilkemenkumham Riau Bambang Widodo mengatakan peringatan 50 pemasyarakatan ini menjadi komitmen bagi seluruh lembaga pemsyarakatan untuk lebih optimal dalam pembinaan tahanan dan narapidana.

"Termasuk dalam hal pemeriksaan para warga biaan, juga harus lebih intensif," katanya.

Kepala Divisi Lapas Kanwilkemenkumham Riau, Lulik menambahkan, ada sebanyak ratusan telepon genggam yang berhasil disita oleh petugas selama beberapa bulan terakhir.

"Barang-barang ini dimusnahkan karena dianggap sebagai barang ilegal digunakan para narapidana dan tahanan," katanya.

Kepala Lapas Kelas IIA Pekanbaru, Dadi, mengatakan, pihaknya akan terus melakukan razia secara rutin untuk mengatasi persoalan penggunaan barang-barang yang dilarang termasuk alat komunikasi.

"Sangat dimungkinkan, handphone tersebut didapat dari tamu atau keluarga yang membesuk napi atau tahanan itu. Kami akan melakukan upaya pencegahan," kata dia. (red/mtn)

0 komentar:

Posting Komentar


Bupati Bengkalis Santuni 605 Anak Yatim-Kaum Dhuafa di Mandau

Bupati Bengkalis Serahkan Bantuan di Mesjid Baitulrahmah Duri

Dihadiri Bupati, Kajari Bengkalis Gelar Buka Puasa Bersama

UNIK&ANEH

OLAHRAGA

AUTO

TEKNOLOGI

 

SOSIAL

  • Bupati Bengkalis Serahkan Bantuan di Mesjid Baitulrahmah Duri
  • Bupati Bengkalis Santuni 605 Anak Yatim-Kaum Dhuafa di Mandau
  • Dihadiri Bupati, Kajari Bengkalis Gelar Buka Puasa Bersama
  • 462.67 Ribu Jiwa Rakyat Riau Miskin
  • Turis Amerika Kunjungi Masjid Agung An Nur Pekanbaru
  • Warga: Kapal Berlabuh di Kantor Bupati Bengkalis jadi Sejarah
  • PENDIDIKAN

  • Guru Berprestasi di Bengkalis Wakili Riau ke Tingkat Nasional
  • IARMI Riau Canangkan Bangun Universitas UARMI
  • Oknum Sekolah di Riau Terindikasi Selewengkan Dana BOS
  • 213 Mahasiswa STAI Laksanakan KKN di 5 Kecamatan Bengkalis
  • SMPN 1 Mandau dan SMAN 1 Bukit Batu Raih Juara di LPI Bengkalis 2014
  • Herliyan: Dengan Membaca Dapat Tingkatkan Kualitas SDM di Berbagai Bidang
  • SENI & BUDAYA

  • Turis Amerika Kunjungi Masjid Agung An Nur Pekanbaru
  • Sekda Bengkalis Ajak Pegawai Pemkab Ramaikan Wirid Pengajian
  • Tarekat Naqsabandiyah di Padang Sudah Tarawih Malam Ini, Besok Puasa
  • Meranti Juara 3 Parade Tari Daerah Riau Tahun 2014
  • Gubri Minta PWI dan Balai Adat Perjuangkan RTRW Riau
  • Bupati Buka Rapat Kerja Daerah LAMR Bengkalis 2014
  • All Rights Reserved © 2012 RiauGreen.com | Redaksi | Riau