Jaafar Arif |
Hal ini seperti yang diutarakan Kepala Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (Dishubkominfo) Kabupaten Bengkalis H. Ja’afar Arif, Minggu (6/4) kemarin. Putra-Putri jati diri Kabupaten Bengkalis berpeluang besar mengikuti pendidikan di Sekolah Tinggi Transportasi Darat (STTD) Bekasi.
“STTD Bekasi saat ini siap menerima putra-putri Kabupaten Bengkalis untuk dididik menjadi tenaga ahli tranport jurusan LLAJ, LLASDP, PKB dan Perkretaapian. Biaya kuliah dan asrama di tanggung pemerintah. Solusi ini menjadi bagian pengembangan SDM Perhubungan untuk menjawab segala tantangan di Kabupaten Bengkalis,” kata Ja’afar.
Masih menurut Ja’afar, dengan STTD Bekasi ini, diharapkan putra-putri Kabupaten Bengkalis memanfaatkan peluang ini. Karena di Bengkalis sangat sulit mendapatkan SDM tamatan tersebut.
Dikatakannya, dengan semakin kompleknya penyelenggaraan transportasi dan beban kerja Dinas Perhubungan, maka semakin besar peluang, dan kesempatan kerja berdasarkan formasi yang tersedia, jika lulus siap terserap di pemerintahan, mulai dari lembaga pemerintah departemen perhubungan, dan dinas perhubungan Propinsi, Kabupaten/Kota dan BUMN terkait serta swasta.( red)
0 komentar:
Posting Komentar