CINTA NEGERIKU

RIAU UNTUK INDONESIA

Facebook | Twitter | Advertise

Belum Dikerjakan, Proyek Multiyears Jadi Tanda Tanya Warga Rupat

Jumat, Maret 07, 2014

Salah satu jalan di Rupat yang masuk
Protek Multiyears
RUPAT, RIAUGREEN.COM - Masyarakat Kecamatan Rupat pertanyakan proyek Multiyars (MY) yang sampai saat ini belum juga di kerjakan oleh Rekanan kontraktor yang memenangkan pekerjaan tersebut.

Pantauan Kamis (6/3/2014) terlihat jelas jalan poros kecamatan rupat belum juga di kerjakan, padahal pada bulan Januari lalu bupati Bengkalis H Herliyan Saleh sudah meresmikan pematokan Proyek Multiyars itu.

"Kami dari masyarakat kecamatan Rupat menjadi tanda tanya soal proyek Multiyars ini, padahal saat ada pengukuran jalan ini kemaren, kalau gak salah orang dari Pekanbaru mengatakan pada bulan Februari jalan akan dikerjakan, tapi ternyata sampai saat ini belum juga di kerjakan sama sekali," kata Syafrizal kepada media ini Kamis (6/3/2014).

Dari pemberitaan sebelumnya, Bupati Bengkalis H Herliyan Saleh dan juga Kepala Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Bengkalis menyatakan selama 18 bulan jalan Poros Kecamatan Rupat dan Rupat Utara akan rampung dikerjakan.

"Insya allah, pekerjaan Proyek MY kami prediksi selama delapan belas bulan akan selesai di kerjakan, jadi masyarakat bisa menikmati jalan tersebut," terang Bupati Bengkalis beberapa waktu lalu.

Selain itu, masyarakat kecamatan Rupat Utara Muhtar (54) warga pangkalan nyirih saat di hubungi melalui pia solulernya (PS) kamis (6/3/14) kepada media ini mengatakan masyarakat Rupat Utara saat ini juga mempertanyakan terkait pekerjaan proyek Multiyars (MY) ini.

"Saya sangat menyayangkan, kenapa proyek multiyars ini sampai saat ini belum juga di kerjakan, apakah kontraktornya tidak ada duetnya, apo masih nunggu dana APBD di cairkan, jalan disini memang cukup parah, dan susah untuk di lewati, jalannya seperti gelombang," kata Muhktar.

Diungkapkan lagi, masyarakat rupat juga sudah bosan dengan kondisi jalan saat ini, dari dulu hingga saat ini pemerintah kabupaten Bengkalis hanya menjanjikan dengan program proyek MY ini.

"Kalau memang pemerintah Bengkalis mau mensejahterakan masyarakatnya dengan menjanjikan proyek multiyars, kenapa sampai saat ini pekerjaan proyek tersebut belum juga di kerjakan, padahal bupati bengkalis sudah melihat langsung kondisi jalan di rupat ini gimana, saat itu bupati bengkalis ke rupat utara bersama rombongan, untuk merayakan tahun baru dan melaksanakan ritual mandi safar," jenuh Muhktar dan mengakhirinya. (asr)



0 komentar:

Posting Komentar


Bupati Bengkalis Santuni 605 Anak Yatim-Kaum Dhuafa di Mandau

Bupati Bengkalis Serahkan Bantuan di Mesjid Baitulrahmah Duri

Dihadiri Bupati, Kajari Bengkalis Gelar Buka Puasa Bersama

Lingkungan

NASIONAL/ INTERNASIONAL

POLITIK

HUKUM & KRIMINAL

EKONOMI

MIGAS

UNIK&ANEH

OLAHRAGA

AUTO

TEKNOLOGI

 

SOSIAL

PENDIDIKAN

SENI & BUDAYA

All Rights Reserved © 2012 RiauGreen.com | Redaksi | Riau