CINTA NEGERIKU

RIAU UNTUK INDONESIA

Facebook | Twitter | Advertise

Program Adiwiyata, BLH Bengkalis Sosialisasi Sekolah Peduli dan Berbudaya Lingkungan

Senin, Desember 16, 2013

 M. Noer Kasubid, BLH saat menyampaikan
laporan kegiatan (foto:Asrori)
BENGKALIS, RIAUGREEN.COM - Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kabupaten Bengkalis, taja Sosialisasi Sekolah Peduli dan Berbudaya Lingkungan Program Adiwiyata Kab. Bengkalis tahun 2013 yang diselenggarakan di marina hotel bengkalis (16/12/2013).

Dalam kegiatan yg di laksanakn ini, diikuti 72 peserta perwakilan dari tiga sekolah setiap Kecamatan, tingkat SD-SMP-SMA se Kabupaten Bengkalis yang menghadirkan tiga nara sumber dari BLH Propensi dan tim Adiwiyata SMA 2 Siak Hulu Kab. Kampar serta Disdik bengkalis.

Menurut Kabid BLH Zakaria Bahar dalam kegiatan sosialisasi yang mewakili Kaban Arman AA untuk membuka acara dihadapan 72 peserta tersebut mengatakan bahwa kegiatan tersebut bertujuan guna Untuk memberikan berbagai materi pelajaran pada guru pendidik supaya dapat memberikan pengarahan dan menjelaskan untuk menyelematkan lingkungan.

"Kita perlu tahu bahwa Program Adiwiyata itu merupakan induk pengetahuan lingkungan hidup, makanya program adiwiyata ini telah dimasukkan sebagai salah satu kurikulum pendidikan di sekolah sekolah yang diutamakan, supaya diantara anak anak sekolah ikut peduli untuk melestarikan lingkungan hidup dari kerusakan, "katanya.

Zakaria juga menjelaskan bahwa Pemkab. Bengkalis sudah memprogramkan untuk setiap Kecamatan di Kabupaten Bengkalis  ada sekolah adiwiyata, supaya generasi penerus mampu mencintai lingkungan, "sebab, kita tahu bahwa banyak pembangunan diskala Nasional maupun tingkat Daerah itu dalam program pembangunan terkadang kurang memperdulikan dampak kerusakan lingkungan yang mengacu pada pelestarian lingkungan, disebabkan dalam pembangunan kurang terarah dan berencana sesuai dengan Amdal," tambahnya lagi.

Maka dari itu, kami dari pihak BLH Kab. Bengkalis mengundang pada bapak dan ibu guru dengan menghadirkan beberapa narasumber agar dapat memberikan pengetahuan dan pelajaran pada anak anak didik supaya mereka mengerti tentang lingkungan, sebab kerusakan lingkungan itu adalah hanya dari ulah tangan manusia itu sendiri," sebutnya. (asr)


0 komentar:

Posting Komentar


Bupati Bengkalis Santuni 605 Anak Yatim-Kaum Dhuafa di Mandau

Bupati Bengkalis Serahkan Bantuan di Mesjid Baitulrahmah Duri

Dihadiri Bupati, Kajari Bengkalis Gelar Buka Puasa Bersama

Lingkungan

NASIONAL/ INTERNASIONAL

POLITIK

HUKUM & KRIMINAL

EKONOMI

MIGAS

UNIK&ANEH

OLAHRAGA

AUTO

TEKNOLOGI

 

SOSIAL

PENDIDIKAN

SENI & BUDAYA

All Rights Reserved © 2012 RiauGreen.com | Redaksi | Riau