Brigjen TNI Teguh Rahardjo Beserta Istri |
Malam pisah sambut yang penuh penghormatan ini dihadiri jajaran pejabat Forkopimda Riau, dan Satuan Kerja Pemerintah Daerah propinsi Riau, serta komandan distrik militer se propinsi Riau.
Dalam sambutan awal Brigjen TNI Teguh Rahardjo berpesan dihadapan para tamu undangan " agar propinsi Riau dapat maju disegala bidang, baik ekonomi, pembangunan infrastruktur, politik serta bidang lainnya."
"Tidak lupa juga kami haturkan permohonan maaf kami bila ada kesalahan dalam menjalankan tugas dan pengabdian selama di propinsi Riau." Ungkap Teguh.
Sebelum melakukan sambutan, Brigjen TNI Teguh Rahardjo mendapatkan ucapan selamat hari ulang tahun yang ke 57 dari panitia penyelenggara dan dilanjutkan dengan pemotongan kue.
Wakil Gubernur Riau Raja Mambang Mit mengucapkan selamat jalan kepada Brigjen TNI Teguh Raharjo dan menyampaikan rasa terima kasih atas kebersamaan kita selama ini. Dan selamat datang kepada brigjen TNI Prihadi Agus Irrianto, kedepan kita bisa membangun Riau lebih baik lagi. Sapa mambang mit dalam sambutannya.
Acara dilanjutkan dengan melakukan Pemberian cendramata sebagai tanda kasih kepada Brigjen TNI Teguh Rahardjo yang di mulai dari wakil Gubernur Riau,HR. Mambang Mit beserta istri dan dilanjutkan pemberian cendramata oleh jajaran Forkopimda.
diberitahukan juga pada esok harinya, Bgrijen TNI Prihadi Agus Irrianto akan melaksanakan tugas pertamanya dengan melakukan latihan posko penanggulangan bencana asap bersama Kasdam Bukit Barisan. (Rby)
0 komentar:
Posting Komentar