CINTA NEGERIKU

RIAU UNTUK INDONESIA

Facebook | Twitter | Advertise

Agus Widayat : Moment Ramadhan Pemko dan Masyarakat Lebih Dekat

Jumat, Agustus 02, 2013

Agus Widayat serahkan bantuan safari Ramadhan
DUMAI, RIAUGREEN.COM - Wakil Walikota Dumai, dr Agus Widayat mengatakan Tujuan Safari Ramadhan yang dilakukan Pemerintah Kota Dumai bersama jajaran serta rombongan adalah untuk mendekatkan diri kepada masyarakat dengan saling bersilaturahim untuk mengenal satu sama lainnya.

Saat melakukan Safari Ramadhan di Mesjid Darul Jannah dijalan Sukajadi gang Satria, Kelurahan Sukajadi, Kecamatan Dumai Kota, Kamis (1/8/13) Wakil Walikota Dumai mengatakan, sebagai pelayan masyarakat dengan mendatangi masyarakat sangat dibutuhkan untuk menerima masukan dan kritikan atas pelayanan yang diberikan oleh Pemerintah Kota Dumai.

"Di dalam unit kerja, apakah itu Kepala Dinas atau kepala bagian mereka adalah pelayanan masyarakat yang harus memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakatnya, " jelas Agus Widayat.

Wakil Walikota Dumai, mengaku saat melakukan safari Ramadhan Pemko Dumai sengaja menghadirkan sejumlah PNS dalam rombangan safari, agar para pegawai yang memberikan pelayanan tersebut lebih dikenal masyarakat.

"Hal tersebut merupakan konsikwensi PNS yang betugas untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat." tegas Wawako Dumai.

Diakhir Safari Ramadhan yang dilaksanakan tersebut, Wawako Dumai juga menyalurkan bantuan secara simbolis kepada pengurus Masjid Darul Janah sebanyak Dua Puluh Juta Rupiah untuk pembangunan masjid tersebut. (*)



0 komentar:

Posting Komentar


Bupati Bengkalis Santuni 605 Anak Yatim-Kaum Dhuafa di Mandau

Bupati Bengkalis Serahkan Bantuan di Mesjid Baitulrahmah Duri

Dihadiri Bupati, Kajari Bengkalis Gelar Buka Puasa Bersama

Lingkungan

NASIONAL/ INTERNASIONAL

POLITIK

HUKUM & KRIMINAL

EKONOMI

MIGAS

UNIK&ANEH

OLAHRAGA

AUTO

TEKNOLOGI

 

SOSIAL

PENDIDIKAN

SENI & BUDAYA

All Rights Reserved © 2012 RiauGreen.com | Redaksi | Riau