Menteri Perindustrian RI, Mohamad S Hidayat didampingi Kepala Disperindag Bengkalis, Ismail, mencicipi minuman khas Kabupaten Bengkalis di Stand Pamera, Batam |
Selain Kabupaten Bengkalis peserta pameran tersebut tidak hanya dari Indonesia, namun diikuti dari negara-negara tetangga seperti Malaysia, Brunei Darussalam, Philipina, Thailand, Singapura dan Combodia yang diperkirakan secara keseluruhan mencapai 70 stand pameran.
Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Bengkalis Ismail mengungkapkan, pameran ini bertujuan untuk membangun jaringan pemasaran produk terutama bagi pelaku Industri Kecil Menengah (IKM) maupun Usaha Kecil Menengah (UKM).
“Dengan mengikuti pameran ini diharapkan sebagai salah satu sarana promosi produk yang dihasilkan IKM maupun UKM di Kabupaten Bengkalis serta dapat membangun jejaring pemasaran dengan negara tetangga,” ungkapnya melalui sambungan telepon, Rabu (4/6/2014).
Ismail menambahkan, untuk meningkatkan pasar produk-produk Kabupaten Bengkalis khususnya IKM, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bengkalis secara terus menerus melakukan upaya pengembangan pasar, baik melalui promosi maupun misi dagang dengan melibatkan langsung para pelaku usaha di dalam maupun luar negeri.
“Produk-produk Kabupaten Bengkalis sangat diminati konsumen, untuk itu merupakan peluang untuk pengembangan dengan terus meningkatkan kualitas sesuai permintaa pasar. Mengikuti kegiatan ini merupakan salah satu upaya Kami. Dengan produk utama hasil kerajinan tangan, makanan dan minuman,” katanya lagi.
Stand Pameran Kabupaten Bengkalis selain dikunjungi langsung oleh Menteri Perdagangan Mohamad S. Hidayat, juga sejumlah Sultan di Nusantara seperti Sultan Demak, Jambi, Palembang, Banten, dan Kutai.
Sementara itu, pada saat pembukaan beberapa waktu lalu, dari Kabupaten Bengkalis selain Kepala Disperindag Bengkalis Ismail, tampak hadir Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Bengkalis Masuri, Sekretaris Disperindag Alfakhrurrazy serta sejumlah pejabat di lingkungan Disperindag Bengkalis, dan beberapa pelaku IKM dan UKM Kabupaten Bengkalis. (red/adv)
0 komentar:
Posting Komentar