Tim pencarian korban |
Dengan penemuan sembilan jasad WNI ini, menjadikan 27 lainnya masih dinyatakan hilang. Sementara ketika kecelakaan berlangsung kapal jenis pum-pum itu dipenuhi oleh 97 penumpang.
Menurut Wakil Direktur Departemen Pemadam Kebakaran dan SAR Selangor Sani Harul, sembilan jenazah itu terdiri dari tujuh pria dan dua perempuan.
"Jasad mereka ditemukan terapung di dekat pantai di mana 61 orang berhasil diselamatkan. Operasi akan terus dilakukan mengingat 27 orang masih belum ditemukan," ujar Sani, seperti dikutip Bernama, Rabu (18/6/2014).
"Kemungkinan besar, jumlah korban tewas akan bertambah atau berkurang. Ini disebabkan tidak adanya catatan pasti mengenai mereka yang berada di dalam kapal," lanjutnya.
Sani menjelaskan bahwa proses pencarian dimungkinkan berlanjut pada malam hari. Tetapi dengan catatan kondisi cuaca tidak buruk dan tidak menyulitkan tim pencari.
Kapal jenis puam-puam itu ditumpangi oleh 97 WNI. Kapal yang berlayar dari Kampung Air Hitam tersebut terbalik di tengah perjalanan. Hingga kini, korban yang berhasil diselamatkan bertambah mencapai 61 orang dengan dua orang terakhir berakhir dievakuasi. (red/okz)
0 komentar:
Posting Komentar