CINTA NEGERIKU

RIAU UNTUK INDONESIA

Facebook | Twitter | Advertise

Bupati Herliyan Kembali Ingatkan Jangan Bakar Lahan Hadapi Kemungkinan Kemarau Panjang

Jumat, April 18, 2014

Bupati Bengkalis H Herliyan Saleh
BENGKALIS, RIAUGREEN.COM - Kendati saat ini masih memasuki musim penghujan di Kabupaten Bengkalis tidak membuat Bupati Bengkalis untuk berhenti mengingatkan kepada jajaran dan masyarakat sebagai antisipasi Perkiraan dari Pihak BMKG bahwa Bulan Mei mendatang Provinsi Riau akan dilanda Musim kering (kemarau).

Diungkapkan Bupati Bengkalis H Herliyan Saleh disela-sela memimpin Apel Kebhaktian Nasional beberapa waktu lalu, sesuai perkiraaan badan meteorologi klimatologi dan geofisika (BMKG) akan terjadi anomali cuaca kering di Provinsi Riau mulai bulan mei mendatang. puncaknya terjadi pada bulan Juni hingga Agustus.

Oleh karena itu, kata Bupati Bengkalis Herliyan, dirinya meminta kepada jajaran aparatur Pemerintah dan Keamanan untuk gencar melakukan sosialisasi kepada masyarakat tentang kewaspadaan dini menghadapi anomali cuaca kering ini baik dengan masyarakat maupun perusahaan pemilik lahan.

“Sampaikan kepada mereka jangan pernah membuka dan membersihkan lahan dengan cara membakar, karena akan berdampak pada kerusakan lingkungan dan bisa menyeret pemilik lahan ke jalur hukum,” katanya.

Langkah kewaspadaan dini sangat penting, agar peristiwa kebakaran hutan dan lahan yang menimbulkan kabut asap dan kerugian besar bagi masyarakat dan daerah tidak terjadi lagi.

“Mari kita membangun daerah ini dengan penuh rasa tanggung jawab, semoga kita mampu mewujudkan kabupaten bengkalis yang lebih baik,"papar Herliyan Saleh Bupati Kabupaten Bengkalis. (asr)

1 komentar:

  1. keren ya bupati bengkalis, sayangnya padam lampu bekepanjangan.

    BalasHapus


Bupati Bengkalis Santuni 605 Anak Yatim-Kaum Dhuafa di Mandau

Bupati Bengkalis Serahkan Bantuan di Mesjid Baitulrahmah Duri

Dihadiri Bupati, Kajari Bengkalis Gelar Buka Puasa Bersama

Lingkungan

NASIONAL/ INTERNASIONAL

POLITIK

HUKUM & KRIMINAL

EKONOMI

MIGAS

UNIK&ANEH

OLAHRAGA

AUTO

TEKNOLOGI

 

SOSIAL

PENDIDIKAN

SENI & BUDAYA

All Rights Reserved © 2012 RiauGreen.com | Redaksi | Riau