Seminar akan digelar dari Tgl. 27 s/d 30 November 2013 (foto:RiauGreen.com) |
Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri Perdesaan (PNPM-MPD), integrasi kabupaten Bengkalis ,seminar pelatihan dasar dan diskusi publik ruang belajar masyarakat (RBM) dari tanggal 27 s/d 30 Nopember 2013 mendatang.
Dalam acara tersebut, dipimpin langsung oleh ketua PNPM Bengkalis, Bambang Tekno SP.I, sejumlah tokoh masyarakat, kades di Kab. Bengkalis dan dari media cetak dan elektronik wilayah tugas bengkalis.
Setelah diwawancarai oleh sejumlah Wartawan Jum'at (29/11/13), Bambang Tekno mengatakan. PNPM ini bertujuan untuk melatih dan mendidik masyarakat banyak.
"Kita melatih ada delapan kecamatan dan sebelas latihan, ini juga kita bergabung ada ruang belajar PNPM, merupakan wadah dan pelaku teman-teman masyarakat, supaya teman PNPM mengetahui masalah hukum, contoh dari media masa, soal pembuatan berita, dan bagaimana mengani masyarakat, kemudian memberikan pengawasan, supaya terlibat langsung dalam pembangunan dan perencanaan," terang Bambang saat di wawancarai.
Di singgung masalah dana PNPM, Bambang mengatakan, di tahun 2013 ini, dari dana APBD 2013, sebesar Rp 31,58 Milyar. Dan pembangunannya berupa jalan, jembatan, gedung pendidikan, dan lain-lain, yang dikerjakan langsung oleh Tim Pelaksana Kegiatan TPK/ OMS wajib masyarakat setempat.
Di tempat yang sama, Alif Hartanto SHI, Kepala Desa Teluk Latak (Kades) yang turut hadir dalam acara tersebut juga menyampaikan bahwa program PNPM ini pertama sekali harus diberikan dan dikukuhkan dengan pembuktian peraturan daerah, dengan alasan bahwa kegiatan yang dilakukan oleh PNPM benar-benar dimanfaatkan oleh masyarakat luas.
"Saat ini sudah nampak jelas, realita di lapangan keberadaan PNPM, juga mampu mewujudkan rasa kebersamaan, rasa bergotong royong, kemudian rasa saling peduli, melalui aturan-aturan atau fase-fase yang dilalui sebelum diputuskannya, apa yang ingin dibangun oleh desa itu," ungkap Alif.
Kepala desa teluk latak Alif Hartanto SHI juga berharap, agar supaya eksekutif dan legislatif dapat memberikan dukungan yang lebih baik, dan menyetujui, legitimasi keberadaan PNPM mandiri melalui penetapan dan Perda yang akan diusulkan oleh kawan-kawan PNPM Perdesaan Bengkalis. (Asr)
0 komentar:
Posting Komentar