CINTA NEGERIKU

RIAU UNTUK INDONESIA

Facebook | Twitter | Advertise

IMI Kampar Gelar Kejurda Roadrace Cup Putaran I

Minggu, September 15, 2013

Ilustrasi : net
KAMPAR, RIAUGREEN.COM - Koordinator Wilayah (Korwil) Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kabupaten Kampar mengelar Kejuaraan Daerah (Kejurda) Roadrace Kampar Cup Putaran I yang diikuti sebanyak 350 starter.

Korwil IMI Kabupaten Kampar Wendy kepada wartawan, Sabtu (14/09/2013), di Bangkinang Kota, mengatakan bahwa Kejurda ini diikuti sebanyak 350 starter dari Medan, Jambi, Riau dan Padang, khususnya di Region Sumatera.

"Kejurda Roadrace Korwil IMI Kampar Cup putaran I ini berlansung selama Dua hari," ungkapnya.

Pembukaan dimulai tanggal 14 September 2013, bertempat diarena sirkuit permanent Sport Centre Bangkinang, Jalan Lingkar, Bangkinang Kota.

"Untuk hari ini jadwalnya QTT dan penyisihan, besok finalnya," katanya.

Dan kepada para pengemar dan pencinta dunia balap, harus merogoh saku sesuai tarif yang telah ditentukan panitia. Uang masuk untuk menyaksikan Kejurda ini sebesar Rp 25 ribu pada hari puncak finalnya, Ahad (15/09).

"Tujuan kita untuk memajukan dunia otomotif balap motor di Riau. Selain itu, untuk mengurangi balap liar dijalannya, makanya kita buat balap motor seperti ini sehingga generasi muda tidak terpengaruh ke hal-hal yang negatif," imbuhnya.

Wendy juga mengharapkan kedepannya, dengan adanya Kejurda ini dapat menjadi wadah bagi anak-anak muda di Kampar untuk menyalurkan bakat dan kreatifitasnya di dunia balap, ketimbang kebut-kebutan dijalan yang tidak ada manfaatnya.

Inilah kelas-kelas yang diperlombakan pada Kejurda tersebut :

1.MP1
2.MP2
3.MP3
4.MP4
5.MP5-MP6 Open
6.MP3 Lokal Riau
7.MP3 Open
8.125 CC Lokal (Kampar, Rohul dan Pelalawan)
9.Metic 130 STD Open
10.Matic 115 STD Open
11.Matic 130 CC Tune Up Open
12.2T std 120 CC Open
13.Supermoto Tune Up 150 CC Open
14.FU/MX 155 CC Tune Up Open
15.Vespa Free All FFA.
(arf)


0 komentar:

Posting Komentar


Bupati Bengkalis Santuni 605 Anak Yatim-Kaum Dhuafa di Mandau

Bupati Bengkalis Serahkan Bantuan di Mesjid Baitulrahmah Duri

Dihadiri Bupati, Kajari Bengkalis Gelar Buka Puasa Bersama

Lingkungan

NASIONAL/ INTERNASIONAL

POLITIK

HUKUM & KRIMINAL

EKONOMI

MIGAS

UNIK&ANEH

OLAHRAGA

AUTO

TEKNOLOGI

 

SOSIAL

PENDIDIKAN

SENI & BUDAYA

All Rights Reserved © 2012 RiauGreen.com | Redaksi | Riau