Foto Bersama Dengan Wagub Riau Setelah Upacara HUT RI |
Thamrin Harahap sebagai Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Gafatar Riau, melalui sekretaris DPD Gafatar, Nazrul Kemal mengungkapkan “bahwa kami dari Gafatar sangat tersanjung dengan undangan dari pemda Riau untuk turut hadir memperingati HUT kemerdekaan Republik Indonesia. Atas undangan ini , akan menjadi motivasi bagi kami untuk berkarya bakti bagi kemajuan Riau kedepannya.”Ungkap Kemal.
Dalam memenuhi undangan pemprov Riau, Turut hadir para pengurus daerah gafatar seperti pengurus kabupaten Kampar, Siak, Pelalawan, Pekanbaru, Bengkalis yang berjumlah 12 orang atas instruksi Thamrin Harahap selaku Ketua Dpd Gafatar Riau.
Terlihat para undangan mengikuti setiap prosesi upacara dengan penuh khidmat yang berada di tenda C yang telah di siapkan oleh pihak pemprov Riau. Di tenda C Ormas Gafatar berdampingan dengan lembaga masyarakat lainnya seperti KNPI dan FKPPI serta Undangan lainnya.
“Perayaan HUT RI ke 68 ini seharusnya wajib di ikuti setiap masyarakat Riau.” Kata Nazrul Kemal.
Lanjutnya, Namun Kemerdekaan yang sesungguhnya belum dapat kita lihat dan rasakan secara utuh, untuk itu saya menghimbau kepada seluruh warga masyarakat pekanbaru untuk terus semangat dalam menyongsong kemerdekaan yang telah diraih ini.” Tutup kemal. (Rby)
0 komentar:
Posting Komentar