Syafrizal, ketua PWI Dumai |
Sebelumnya PWI kota Dumai selaku Dewan Pembina penyelenggara pementasan menghadirkan group Teater Langkah dari Universitas Andalas yang digawangi oleh mahasiswa-mahasiswa Fakultas Ilmu Budaya dan Sastra.
"Apapun bentuk keseniannya selaku Ketua PWI kota Dumai kami meminta rekan-rekan pers untuk selalu berperan aktif dalam mendukung kegiatan kesenian di kota Dumai, sehingga dari peran Pers ini kesenian Dumai dengan budayanya dapat dikenali oleh berbagai daerah"
Bahkan Syafrizal sempat mengusulkan agar seniman-seniman Dumai difasilitasi untuk menampilkan karya-karya mereka di daerah lain.
"Banyak cerita legenda kota Dumai yang sangat menarik untuk diangkat dalam bentuk naskah dan ditampilkan melalui seni teater, sehingga secara visual ini lebih bisa dinikmati oleh masyarakat. saya mengusulkan agar ada pihak yang memfasilitator seniman-seniman ini untuk menampilan karya mereka diluar" ujar Syafrizal.
PWI Dumai dalam kegiatan pementasan teater langkah berkedudukan sebagai Dewan Pembina Panitia, pergelaran pementasan ini terbilang sukses karena menuai tanggapan yang baik dari para penonton.
"Kami baru kali ini menyaksikan pementasan teater seperti ini di Dumai, penampilan mereka sangat bagus, secara pribadi saya jadi termotivasi untuk mendalami berkesenian teater" komentar Puja, salah seorang penonton dari salah satu sekolah yang ada di Dumai. (r1)
0 komentar:
Posting Komentar