PEKANBARU, RIAUGREEN.COM - Satuan polisi pamong praja (Satpol PP) Pekanbaru diakhir tahun 2012 membuka kesempatan bagi yang ingin menjadi Pegawai , hari ini jum'at satpol PP menerima 161 orang pelamar yang sudah terseleksi sebelumnya, dari 352 berkas yang masuk sebagai pelamar terdiri dari 145 orang laki-laki dan 16 orang perempuan.
Dan telah ditetapkan hasil dari 161 orang tersebut akan diseleksi menjadi 100 orang terpilih setelah melakukan tes wawancara, diperkirakan Satpol PP akan melakukan perekrutan secara bertahap setiap tahunnya hingga mencapai angka 500 orang
Hal ini menyangkut kecilnya jumlah petugas pamong praja hingga sekarang cuma berjumlah 182 orang saja, itupun sudah dibagi dengan staf administrasi kantor sehingga untuk pelayanan dilapangan masih terasa kurang.
Kasi Operasi Iwan Simatupang menyampaikan perekrutan pamong praja belum terbilang cukup untuk kebutuhan pelayanan, namun apa yang ada hari ini akan kita maksimalkan dan akan dimanfaatkan dengan baik" katanya. (rby)
0 komentar:
Posting Komentar