CINTA NEGERIKU

RIAU UNTUK INDONESIA

Facebook | Twitter | Advertise

Wed Apr 16 2025 02:25:54 GMT+0000 (Coordinated Universal Time)

Fasilitas Pendukung Terminal Barang Perlu Penambahan

Rabu, Januari 30, 2013

DUMAI, RIAUGREEN.COM – Salah satu pemasukan atau Pendapatan Asli Daerah (PAD) terbesar pada tahun 2012 adalah berasal dari Terminal Barang. Untuk lebih meningkatkan PAD kedepan tentunya harus dibarengi dengan penyediaan dan penambahan fasilitas.

Kepala Dinas Pendapatan dan Pengelolaan Keuangan Daerah (DPPKD) Kota Dumai, Hamdan Kamal belum lama ini mengatakan PAD terbesar tahun 2012 di dapat dari pengutipan pajak parkir di UPT Terminal Dinas Perhubungan sebesar Rp 18 miliar dari total PAD Dumai Rp 95 miliar.

Untuk lebih meningkatkan PAD tersebut, Kepala UPT Terminal Barang, Tengku Muhammad Nasir berencana untuk menambah fasilitas di terminal yang berada di Jalan Bukit Jin-Bagan Besar. Pasalnya Nasir selalu mendengar berbagai keluhan dari para sopir seperti WC yang tidak berfungsi dengan baik karena di daerah terminal sulit ditemukan mata air, namun dirinya tetap berupaya mencari solusinya.

“Yang sangat mendesak lagi adalah penambahan areal parkir yang yang saat ini kurang memadai, dan tempat istirahat para sopir agar lebih merasa nyaman ketika berada di terminal, “sebut Muhammad Nasir, Rabu (30/1) di kantornya.

Lanjutnya Nasir, jalan masuk ke dalam terminal direncanakan akan menggunakan jalur khusus agar tidak mengaggu kemacetan di jalan umum. Dan penambahan ruang tunggu untuk para sopir serta halte untuk tempat pemberhentian juga perlu dibangun. Karena sebagaimana diketahui terminal barang berada jauh dari pemukiman penduduk sehingga kalau hujan warga sulit untuk mencari tempat berteduh.

“Kita juga telah bekerjasama dengan 3 Bank di Dumai agar membuat ATM diterminal barang untuk memudahkan para sopir, dengan demikian sopir tidak perlu repot-repot harus ke kota jika membutuhkan penarikan uang, “terang Nasir.

Tambah Nasir lagi, semua ini dilakukan tidak lebih untuk membuat rasa lebih nyaman dan mudah kepada sopir. Karena, harus disesuaikan dengan PAD yang telah didapat setiap tahunnya. Tidak hanya mengejar keuntungan sepihak tapi harus disesuaikan dengan fasilitas yang tersedia. (**/r1/cu)


0 komentar:

Posting Komentar


Bupati Bengkalis Santuni 605 Anak Yatim-Kaum Dhuafa di Mandau

Bupati Bengkalis Serahkan Bantuan di Mesjid Baitulrahmah Duri

Dihadiri Bupati, Kajari Bengkalis Gelar Buka Puasa Bersama

 

SOSIAL

  • Bupati Bengkalis Serahkan Bantuan di Mesjid Baitulrahmah Duri
  • Bupati Bengkalis Santuni 605 Anak Yatim-Kaum Dhuafa di Mandau
  • Dihadiri Bupati, Kajari Bengkalis Gelar Buka Puasa Bersama
  • 462.67 Ribu Jiwa Rakyat Riau Miskin
  • Turis Amerika Kunjungi Masjid Agung An Nur Pekanbaru
  • Warga: Kapal Berlabuh di Kantor Bupati Bengkalis jadi Sejarah
  • PENDIDIKAN

  • Guru Berprestasi di Bengkalis Wakili Riau ke Tingkat Nasional
  • IARMI Riau Canangkan Bangun Universitas UARMI
  • Oknum Sekolah di Riau Terindikasi Selewengkan Dana BOS
  • 213 Mahasiswa STAI Laksanakan KKN di 5 Kecamatan Bengkalis
  • SMPN 1 Mandau dan SMAN 1 Bukit Batu Raih Juara di LPI Bengkalis 2014
  • Herliyan: Dengan Membaca Dapat Tingkatkan Kualitas SDM di Berbagai Bidang
  • SENI & BUDAYA

  • Turis Amerika Kunjungi Masjid Agung An Nur Pekanbaru
  • Sekda Bengkalis Ajak Pegawai Pemkab Ramaikan Wirid Pengajian
  • Tarekat Naqsabandiyah di Padang Sudah Tarawih Malam Ini, Besok Puasa
  • Meranti Juara 3 Parade Tari Daerah Riau Tahun 2014
  • Gubri Minta PWI dan Balai Adat Perjuangkan RTRW Riau
  • Bupati Buka Rapat Kerja Daerah LAMR Bengkalis 2014
  • All Rights Reserved © 2012 RiauGreen.com | Redaksi | Riau